trending
4 Drama Jepang Terbaru Februari 2026, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi
HaiBunda
Sabtu, 31 Jan 2026 07:10 WIB
Daftar Isi
Drama Jepang selalu punya daya tarik tersendiri dengan cerita yang hangat dan akting yang kuat. Memasuki Februari 2026, deretan drama Jepang terbaru siap menemani waktu santai Bunda di rumah.
Berbagai judul baru hadir dengan tema keluarga, romantis, hingga misteri yang bikin penasaran. Tak heran jika drama Jepang terbaru ini diprediksi mampu meraih rating tinggi sejak penayangan awal.
Dengan kualitas produksi yang semakin matang, drama-drama ini layak masuk daftar tontonan. Yuk, intip rekomendasi drama Jepang terbaru yang paling dinanti dan sayang untuk dilewatkan.
4 Rekomendasi drama Jepang terbaru Februari 2026
Berikut ini telah Bubun rangkum 4 daftar drama Jepang terbaru yang akan tayang di bulan Februari 2026. Informasi ini melansir dari MyDramaList.Â
1. Suikoden (2026)Â
![]() Drama Jepang terbaru Februari 2026, Suikoden/ Foto: WOWOW |
Suikoden menjadi salah satu sorotan dalam daftar drama Jepang terbaru 2026 yang paling dinantikan. Drama ini diadaptasi dari novel epik sejarah karya Kitakata Kenzo yang mengangkat kisah pergolakan besar di akhir Dinasti Song Utara.
Cerita berfokus pada Soukou, pejabat rendah yang berani melawan korupsi demi keadilan rakyat. Sosoknya menjadikan Suikoden sebagai drama Jepang terbaru dan bagus dengan pesan moral yang kuat.
Melalui manifesto Taiten Gyodo, perjuangan Soukou menyebar ke seluruh negeri. Bersama Ro Chishin, ia mengumpulkan para pejuang tangguh dengan visi perubahan yang sama.
Ketegangan semakin memuncak saat mereka menghadapi rezim Song yang korup dan kejam. Intrik politik dan aksi perlawanan membuat Suikoden layak masuk daftar drama Jepang terbaru 2026 yang wajib Bunda nantikan.
- Jumlah episode: 7
- Genre: drama, historical / sejarah
- Pemain utama: Oda Yuji, Sorimachi Takashi, Kamenashi Kazuya, Mitsushima Shinnosuke, Haru
- Estimasi tanggal rilis: 15 Februari 2026
- Situs atau platform streaming: WOWOW
2. Super Space Sheriff Gavan Infinity (2026)Â
![]() Drama Jepang terbaru Februari 2026, Super Space Sheriff Gavan Infinity/ Foto: TV Asahi |
Super Space Sheriff Gavan Infinity menjadi salah satu rekomendasi drama Jepang yang paling menarik perhatian di Februari 2026. Drama ini menghadirkan sosok Space Sheriff dengan kemampuan menembus berbagai dimensi dan Bumi paralel.
Dalam konsep multiverse, Gavan Infinity beraksi di Cosmo Layers, yaitu lapisan semesta yang saling tumpang tindih. Meski tampak serupa, setiap dunia memiliki perbedaan yang memunculkan kasus unik untuk dipecahkan.
Sebagai drama Jepang genre fiksi ilmiah dan aksi, cerita ini menawarkan petualangan yang menegangkan sekaligus penuh misteri. Bunda akan diajak mengikuti perjalanan Gavan dalam mengungkap alasan di balik kekuatan lintas dimensinya.
Dengan alur cerita yang segar dan skala cerita yang luas, serial ini layak disebut sebagai drama Jepang terbaru populer. Tak heran jika Super Space Sheriff Gavan Infinity masuk dalam daftar rekomendasi tontonan drama Jepang yang diprediksi meraih rating tinggi.
- Jumlah episode: 7
- Genre: fiksi ilmiah, aksi
- Pemain utama: Nagata Kohei, Akahane Ryuga, Sumi Kokona, Matsunaga Arihiro, Arisaka Kohana, Yasuda Hiroto
- Estimasi tanggal rilis: 15 Februari 2026
- Situs atau platform streaming: TV Asahi
3. Nagatan to Aoto: Ichika no Ryori Cho Season 2 (2026)
![]() Drama Jepang terbaru Februari 2026, Nagatan to Aoto: Ichika no Ryori Cho Season 2/ Foto: WOWOW |
Pada rekomendasi ketiga, ada Nagatan to Aoto: Ichika no Ryori Cho Season 2 yang kembali menyapa penonton di rumah. Drama Jepang terbaru yang akan rilis bulan Februari 2026 ini melanjutkan kisah rumah tangga Ichika dan Amane yang hangat dan penuh makna.
Di season sebelumnya, keduanya dipersatukan lewat pernikahan yang tidak direncanakan. Namun, melalui keseharian dan masakan penuh cinta, hubungan mereka tumbuh menjadi pasangan sejati.
Dalam kelanjutan ceritanya, Ichika dan Amane menyambut anggota baru dalam keluarga kecil mereka. Kehadiran ini memberi warna baru pada kisah drama Jepang romantis yang satu ini.
Masalah muncul ketika Sakae, kakak Amane, datang membawa tantangan baru bagi restoran Kuwanoki. Ikatan suami istri mereka pun diuji dan membuat drama ini layak masuk daftar rekomendasi tontonan untuk Bunda.
- Jumlah episode: 10
- Genre: romantis, drama
- Pemain utama: Kadowaki Mugi, Sakuma Ryuto, Kobayashi Toranosuke, Tsunematsu Yuri, Nakamura Aoi
- Estimasi tanggal rilis: 20 Februari 2026
- Situs atau platform streaming: WOWOW
4. Tokeikan no Satsujin (2026)Â
![]() Drama Jepang terbaru Februari 2026, Tokeikan no Satsujin/ Foto: Hulu |
Tokeikan no Satsujin menjadi salah satu rekomendasi menarik dalam daftar tontonan Februari ini. Drama Jepang terbaru 2026 ini berlatar tahun 1989 di sebuah rumah besar misterius bernama Clock House di pinggiran Kamakura.
Kisahnya mengikuti Kawaminami Takaaki, seorang editor pemula yang datang ke Clock House bersama tim majalahnya. Malam pemanggilan arwah justru berubah mencekam saat seorang cenayang menghilang dan rangkaian pembunuhan pun dimulai dalam drama Jepang ini.
Di sisi lain, seorang penulis misteri bernama Shimada tertarik dengan kasus yang sedang diselidiki Konan. Ia juga menelusuri rahasia Clock House demi mengungkap makna puisi Chinmoku no Megami peninggalan pemilik mansion.
Alur cerita yang gelap dan penuh teka-teki membuat drama Jepang ini terasa menegangkan sejak awal. Tak heran jika Tokeikan no Satsujin masuk sebagai rekomendasi drama Jepang yang diprediksi memiliki rating tinggi dan banyak menarik perhatian penonton.
- Jumlah episode: 8
- Genre: drama, misteri
- Pemain utama: Oku Tomoya, Aoki Munetaka
- Estimasi tanggal rilis: 27 Februari 2026
- Situs atau platform streaming: Hulu
Bunda, itulah empat rekomendasi drama Jepang terbaru Februari 2026 yang patut ditonton dan bisa jadi favorit baru. Semoga artikel ini membantu Bunda menemukan drama Jepang terbaru yang seru dan menghibur di setiap akhir pekan.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(som/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Trending
4 Drama Jepang Terbaru Desember 2025, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi
Trending
24 Drama Jepang Terbaru Juli 2025, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi
Trending
16 Drama dan Film Jepang Terbaru Juni 2025, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi
Trending
10 Drama Jepang Benci jadi Cinta Terbaik Rating Tertinggi, Sukses Bikin Baper
Trending
13 Drama Jepang Paling Underrated, Jarang Dibahas tapi Seru Ditonton
5 Foto
Trending
5 Potret Fuka Koshiba & Takeru Satoh di Balik Layar Watashi no Otto to Kekkon Shite, Adaptasi Marry My Husband
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda




6 Film Kartun Terbaru Januari 2026 yang Terbaik Seru untuk Ditonton
13 Drama Korea Romantis Terbaru 2026, Dijamin Seru dan Bikin Baper
Aktor Jepang Sota Fukushi dari 'Can This Love Be Translated?' Diboikot di Korea, Ini Alasannya