Nadia Soekarno & Suami Diplomat Gelar Mitoni 7 Bulan Kehamilan di Swiss, Intip Potretnya
Annisa Karnesyia |
HaiBunda
Senin, 21 Jul 2025 21:40 WIB
Aktris dan model Nadia Soekarno tengah menjalani kehamilan pertamanya di Swiss. Intip potretnya dan sang suami yang baru mengelar mitoni 7 bulan kehamilan.
Aktris dan model Nadia Soekarno tengah menikmati kehamilan pertamanya di Swiss. Usia kehamilan putri pasangan Ekki Soekarno dan Soraya Haque ini sudah memasuki trimester ketiga, Bunda. Perlu diketahui, Nadia menetap di Swiss untuk mendampingi suaminya yang bekerja sebagai diplomat muda di sana. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Baru-baru ini, Nadia dan sang suami Kama Sukarno menggelar acara mitoni tujuh bulan kehamilan di Swiss. Acara ini berlangsung sederhana di halaman gedung perwakilan diplomatik atau Permanent Mission Republik Indonesia yang ada di Geneva, Swiss. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Nadia dan sang suami menyiapkan semua perlengkapan mitoni sendirian dengan peralatan yang sederhana. Beberapa barang yang disiapkan di antaranya adalah kelapa dan koin tanah liat khas mitoni untuk membeli makanan saat acara berlangsung. "Alhamdulillah kemarin teman aku bisa bawain koin tanah liat untuk orang-orang beli rujak dan dawet yang bakal dijual," kata Nadia dalam video yang diunggahnya. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Selain rujak dan es dawet, Nadia dan suami juga menyiapkan prasmanan makanan Indonesia. Keduanya sengaja membeli makanan dari restoran Indonesia di Swiss untuk santapan tamu yang hadir, Bunda. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Nadia dan Kama benar-benar menyiapkan semua acara mitoni sendiri. Keduanya bahkan menatap rujak buah dan es dawet tanpa bantuan orang lain. Pasangan yang menikah pada 28 Januari 2024 ini tampaknya ingin merasakan pengalaman mitoni untuk pertama kalinya. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Acara mitoni ini dimulai setelah jam pulang kerja agar semua tamu bisa hadir. Setelah makan-makan, acara dilanjutkan dengan membaca doa dan bercengkarama. Menurut Nadia, acara berlangsung lancar di mana semua makanan yang disajikan habis dinikmati semua tamu yang datang. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)
Nadia mengatakan bahwa acara ini memang sengaja digelar untuk meminta doa agar proses persalinan pertamanya bisa lancar. "Yang penting kan supaya orang-orang doain aja biar proses persalinannya lancar karena jujur gue deg-degan banget. Tapi ya doa-doa tadi bantu nguatin gue," katanya. (Foto: TikTok @nadiasoekarno)